Yohanes 9:1-4 Perjanjian Baru: Versi Mudah Dibaca (AMD)

1. Ketika Yesus sedang lewat, Ia melihat seorang yang buta sejak lahir.

2. Murid-murid-Nya bertanya kepada-Nya, Guru, orang itu sudah buta sejak lahir. Siapakah yang berbuat dosa sehingga orang itu buta dilahirkan? Orang itu sendiri atau orang tuanya?

3. Jawab Yesus, Bukan dosa orang itu dan juga bukan dosa orang tuanya yang menyebabkan dia buta sejak lahir. Orang itu buta supaya kuasa Allah menjadi nyata di dalam dia.

4. Selagi hari masih siang, kita harus mengerjakan pekerjaan dari Yang mengutus Aku. Pada saat malam datang, seorang pun tidak ada yang dapat bekerja.

Yohanes 9