Lukas 5:7-13 Perjanjian Baru: Versi Mudah Dibaca (AMD)

7. Lalu mereka memanggil teman-temannya di perahu yang lain untuk datang membantu mereka. Teman-temannya itu datang. Kedua perahu terisi penuh dengan ikan sehingga mereka hampir tenggelam.

8. Ketika Simon Petrus melihat itu, ia sujud di depan Yesus dan berkata, Pergilah dari aku, Tuhan. Aku orang berdosa.

9. Ia mengatakan itu karena ia dan semua orang yang ada bersamanya heran melihat begitu banyak ikan yang ditangkap mereka.

10. Yakobus dan Yohanes, anak-anak Zebedeus, juga heran. Mereka bekerja bersama Simon.Yesus berkata kepada Simon, Jangan takut. Mulai sekarang Aku akan mengajar engkau mengumpulkan manusia, bukan ikan.

11. Mereka membawa perahu-perahunya ke tepi danau. Mereka meninggalkan semuanya dan mengikut Yesus.

12. Suatu waktu Yesus ada di satu kota. Di sana tinggal seorang yang tubuhnya penuh dengan kusta. Ketika ia melihat Yesus, ia menyembah di depan-Nya. Ia memohon kepada Yesus, Tuan. Engkau mempunyai kuasa untuk menyembuhkan aku jika Engkau mau.

13. Yesus berkata, Aku mau menyembuhkan engkau. Sembuhlah. Lalu Yesus menyentuhnya. Kusta itu segera hilang dari dia.

Lukas 5